Tips Foto "Low Light" Kamera Smartphone

Hallo, sobat Mikoriza
Salam sukses untuk kalian semua...
Ketemu lagi nih sama admin Mikoriza Photography😁


Gambar oleh StockSnap dari Pixabay 
   Sobat Mikoriza, kalian sudah tau kan kali ini kita akan membahas apa? Ya! Sesuai dengan judul kali ini, kita akan membahas atau mengulas sedikit mengenai Tips Foto "Low Light" atau sedikit cahaya dengan menggunakan smartphone canggih kalian.

   Siapa di sini yang sering merasa kesulitan mencari angel yang apik dengan tingkat kecerahan yang pas untuk berswafoto? Aku yakin semua sobat Mikoriza pasti pernah mengalaminya. Bagaimana sih cara untuk mendapatkan hasil foto yang maksimal meskipun hanya dengan sedikit cahaya?

    Nah, begini Sobat Mikoriza. Untuk mendapatkan foto "low light" yang baik dan maksimal kalian perlu memperhatikan beberapa hal, diantaranya sebagai berikut.

1. Spesifikasi Smartphone
     
     Spesifikasi smartphone ini merupakan  bagian yang penting untuk mengetahui seberapa bagusnya kualitas kamera ponsel kalian. Jika kita sudah tahu kualitas ponsel yang  dimiliki, maka akan mempermudah dalam menentukan, apakah ponsel kalian mampu menghasilkan gambar yang bagus jika digunakan dalam kondisi minim cahaya.

2. Memahami Tingkat Kepekaan Cahaya 
     
   Foto yang bagus adalah foto dengan tingkat kecerahan yang baik. Pahamilah bahwa "light well" atau cahaya yang baik akan mampu menghidupkan dan menunjang hasil foto "low light" yang kalian ambil.

3. Menguasai Kondisi Tempat Foto
   
    Tempat berfoto termasuk dalam hal yang  perlu diperhatikan ya sobat, jangan sampai kita asal-asalan dalam memilih objek foto yang akan mengakibatkan hasil jepretan kita buruk. Dalam foto "low light", pilihlah objek foto yang baik dan menawan, yang akan memberi kesan aestetic dan keanggunan dalam gambar.

4. Mengabadikan golden moment 
    
   Waktu keemasan atau yang sering disebut dengan istilah golden moment, merupakan waktu yang paling tepat buat kalian untuk mengambil foto "low light". Kesan hangat dan romatis akan terpancar dalam hasil jepretan, hal ini yang membuat foto itu menjadi semakin menarik dan enak dilihat.

5. Menjaga Kestabilan Kamera
    
    Dalam mengabaikan moment atau berfoto tentu saja kestabilan kamera juga penting untuk diperhatikan. Posisi kamera yang tidak bergoyang-goyang "wobbling", akan menjadi kunci dan syarat Kebagusan foto "low light" yang dihasilkan.

    Itu tadi beberapa tips dari admin Mikoriza Photography untuk semua sobat Mikoriza. Bagaimana sobat Mikoriza, sudah paham kan? Kalau sudah paham kalian bisa langsung mempraktikkannya ya sobat.


Terima kasih😁
Salam sukses untuk kalian semua...
Byee~~
     

     


Komentar